Polres Salatiga Polda Jateng – Sebagai bentuk kepedulian dan kasih sayang kepada anak-anak yang membutuhkan perhatian khusus, Kapolres Salatiga AKBP Veronica, S.H., S.I.K., M.Si., kembali melaksanakan kunjungan ke Panti Asuhan Wilosotomo, sebuah panti asuhan yang berada di bawah naungan Dinas Sosial Provinsi Jawa Tengah, Jumat (11/07/2025).
Kegiatan ini merupakan agenda rutin yang dilaksanakan minimal satu bulan sekali oleh Kapolres Salatiga, sebagai bagian dari program pembinaan spiritual, sosial, dan kedekatan Polri dengan masyarakat, khususnya anak-anak yang kurang beruntung dalam mendapatkan kasih sayang dari orang tua kandungnya.
Dalam kunjungan tersebut, Kapolres Salatiga tidak hanya berbagi kebahagiaan, tetapi juga memberikan motivasi kepada anak-anak agar tetap semangat meraih cita-cita dan merasa dicintai.
“Kehadiran kami di sini adalah wujud perhatian dan kasih sayang. Anak-anak di sini harus tahu bahwa mereka tidak sendiri, banyak orang tua yang menyayangi mereka dan akan selalu ada untuk mendukung mereka,” ungkap AKBP Veronica, S H., S.I.K., M.Si., dengan penuh kehangatan.
Kegiatan ini juga menjadi bagian dari persiapan menyambut kunjungan Ketua Pembina Yayasan Kemala Bhayangkari, Ny Juliati Sigit Prabowo yang dijadwalkan hadir di Panti Wilosotomo pada Kamis, 17 Juli 2025 mendatang.
Dengan kunjungan ini, diharapkan tercipta hubungan emosional yang erat antara Polri dan masyarakat, serta memperkuat citra Polri sebagai pelindung, pengayom, dan pelayan yang hadir dengan hati nurani.
(Humas Polres Salatiga Polda Jateng)